KALAMANTHANA, Buntok – Wakil Ketua DPRD Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Hasannudin Agani, mengimbau sekaligus mengharapkan seluruh Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) yang ada di lingkup pemerintah kabupaten hendaknya menerapkan standar operasional prosedur (SOP).
Karena, SOP adalah sistem yang berkaitan dengan prosedur, yang dilakukan secara kronologis untuk menyelesaikan suatu pekerjaan, untuk memperoleh hasil kerja yang efektif dari para pekerja dengan biaya yang serendah-rendahnya.
“Selain itu, SOP bisa diibaratkan sebagai acuan atau pedoman untuk kita melakukan pekerjaan yang sesuai dengan fungsi dan sebagai alat untuk penilaian pekerjaan yang sesuai dengan indikator, administrasi, teknik, serta prosedural,” ujar politisi Partai Golkar Barsel ini kepada KALAMANTHANA di Buntok, Jumat (9/2/2018).
Dikatakannya juga, bahwa SOP juga sebagai bukti dan legalitas SOPD dalam pelayanan publik yang baik dan maksimal. “Sehingga akan mencapai pada kualitas pemerintahan yang baik serta tata kelola pemerintahan yang baik pula. Atau, dengan istilah good governance,mengingat Barsel saat ini sedang mengawali percepatan pembangunan. Karena itu, penerapan SOP harus benar-benar difungsikan,” tegas Hasan, panggilan akrabnya. (fik)
Discussion about this post