KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Kapuas menggelar rapat kerja cabang khusus (Raercabsus), Sabtu (10/2). Mereka siap gerakkan mesin partai memenangkan pasangan bakal calon Bupati-Wakil Bupati Ben Brahim S Bahat dan Nafiah Ibnor.
Rapat yang berlangsung di GOR Panunjung Tarung Jalan Maluku Kuala Kapuas tersebut dihadiri Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu, Bambang DH, Pengurus DPD PDIP Kalteng Asdy Narang, Freddy Ering dan Ketua DPC PDIP Kapuas Yohanes beserta jajaran dan pasangan bakal calon Ben Brahim dan Nafiah Ibnor.
Bambang kepada awak media mengatakan, agenda utama rakercabsus ini adalah untuk mensosialisasikan pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kapuas yang diusung PDI Perjuangan yakni Ben Brahim S Bahat dan H Nafiah Ibnor.
“Jadi, jangan sampai struktur sampai anak ranting tidak tahu siapa sih pasangan yang diusung PDI Perjuangan, itu yang utama,” katanya di sela-sela rapat.
Adapun tujuan kedua, lanjut Bambang, dalam raercabsus ini pihaknya ingin meneguhkan komitmen antara pasangan calon dan struktur partai.
“Apa komitmennya, jadi ini yang akan kita capai. Jadi, rapat ini tidak hanya berhenti di sini saja, tapi nanti ada rapat di tingat DPC, PAC bahkan sampai anak ranting,” terang Bambang seraya mewanti-wanti bahwa dalam Pilkada jangan sampai menggunakan isu SARA, persoalan etnis dan agama dipertaruhkan.
Politisi yang pernah menentang rencana pencalonan Basuki Tjahaja Purnama di Pilkada DKI ini menambahkan, secara internal pihaknya tentunya akan menggerakan mesin partai PDIP Perjuangan mulai dari struktur, badan, sayap hingga ranting untuk memenangan pasangan Ben-Nafiah.
“Kita harapkan struktur hingga badan partai bekerja dengan solid untuk memenangkan pertempuran Pilkada Kapuas ini,” ujar Bambang. (is)
Discussion about this post