KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Pejabat sementara (Pjs) Bupati Kapuas, Ermal Subhan, melakukan silaturahmi dengan segenap unsur pemerintahan di Kabupaten Kapuas serta para tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat.
Acara silaturahmi dilaksanakan di aula Kantor Bappeda Kabupaten Kapuas, Senin (19/2/2018), dihadiri Ketua DPRD Kapuas Algrin Gasan, Kapolres Kapuas AKBP Sachroni Anwar, Dandim 1011/Klk Letkol Inf Ahmad Syaiku Sekda Kapuas Rianova dan sejumlah pejabat di Kapuas lainnya.
Ermal Subhan mengucapkan terima kasih karena dirinya sudah disambut baik di Kabupaten Kapuas. Selaku pemimpin, ia akan bertugas menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Kapuas agar berjalan baik serta membangun Kabupaten Kapuas agar lebih maju dan masyarakatnya sejahtera.
“Pejabat sementera Bupati Kapuas mempunyai tugas dan wewenang untuk memimpin pelaksanaan urusan pemerintah serta memelihara ketenteraman dan ketertiban masyarakat serta memfasilitasi penyelenggaraan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas yang defenitive serta menjaga netralitas ASN,” katanya.
Sementara itu Sekda Kapuas Rianova dalam acara silahturahmi saat itu menjelaskan tentang kondisi Kabupaten Kapuas. Ia juga menerangkan bahwa mulai 15 Februari sampai dengan 25 April 2018 penyebutan untuk pimpinan daerah di Kabupaten Kapuas adalah Pjs Bupati Kapuas dan nanti setelah 25 april 2018 baru akan disebut Pj Bupati Kapuas. (is/adv)
Discussion about this post