KALAMANTHANA, Buntok – Ternyata, perseteruan antara Wakil Bupati Barito Selatan, Satya Titiek Atyani Djoedir dengan anggota DPRD Idariani, tak main-main. Aparat kepolisian sudah mulai menjalankan perannya.
Berawal dari rumor, kemudian bocor ke media, perseteruan antara dua tokoh perempuan Barsel itu kini memasuki babak baru. Empat orang dari kalangan DPRD setempat telah dimintai keterangan oleh pihak Polres Barsel.
“Benar, kita telah meminta keterangan dari empat saksi yang juga merupakan anggota DPRD Barsel,” kata Kapolres Barsel AKBP Eka Syarif Nugraha Husen melalui Kasat Reskrim AKP Triyo Sugiyono kepada KALAMANTHANA, Jumat (2/3/2018) di Buntok.
Triyo tak menyebut nama lengkap keempat orang anggota DPRD Barsel yang dijadikan saksi itu. Dia hanya menyebut inisialnya, yakni AI, NH, NM, dan RA. Keempatnya dimintai keterangan pada Senin (26/2) lalu.
“Kita total telah memintai keterangan dari lima orang, termasuk pelapor,” terangnya.
Ia menambahkan, pihaknya merencanakan dalam waktu dekat akan memanggil terlapor, Idraiani, yakni pada hari Senin minggu depan. “Dalam waktu dekat, kita akan memanggil terlapor, tepatnya pada hari Senin minggu depan,” ujarnya. (fik)
Discussion about this post