KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Kampanye dialogis pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo-Pudjirustaty Narang (Edy-Taty) di Desa Anjir dan Hanjak Maju Kecamatan Kahayan Hilir Kabupaten Pulpis, Rabu (7/3/2018) mendapat sambutan antusias dari warga setempat.
Warga yang sejak pagi sudah berkumpul itu, dengan cermat mendengarkan orasi yang akan di sampaikan paslon Edy-Taty dan para jurkam dari partai pendukung paslon yang mengusung jargon Lanjutkan dan Tuntaskan itu.
“Memilih pemimpin itu jangan coba-caba, pilihlah pemimpin yang tangguh dan sudah terbukti kerjanya,” kata jurkam dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Pulpis, Edwin Mandala, dalam orasinya yang membakar semangat ratusan warga yang menghadiri Kampanye Edy-Taty di Desa Anjir Pulpis.
Edwin mengaku, dirinya merupakan salah satu yang menjadi saksi dalam sejarah terwujudnya pembangunan di Kabupaten Pulang Pisau. Membangun Kabupaten Pulang Pisau itu perlu kebersamaan dan tidak bisa hanya di lakukan oleh satu kelompok.
Dalam hal ini, kata Edwin, Edy-Taty mampu menjawabnya. Selama memimpin Kabupaten Pulang Pisau, Edy-Taty telah menunjukkan kerja nyata, dengan mewujudkan program-program pembangunan, Kantor Bupati, Gedung DPRD, Stadion Olahraga, Masjid Agung dan Kristiani Center, sera membuka keterisolasian Sebangau Kuala. Langkah dan kerja nyata yang telah dibuktikan Edy-Taty, sangat perlu dan harus didukung untuk melanjutkan dan menuntaskan pembangunan di Kabupaten Pulang Pisau 5 tahun ke depan.
“Bukti dan kerja nyata Edy-Taty selama mempimpin Pulang Pisau telah diwujudkan, saat ini Pulang Pisau jauh lebih maju dan berkembang. Jadi tidak salah, jika kita memilih pasangan Edy-Taty untuk mempimpin pembangunan di Kabupaten Pulang Pisau lima tahun ke depan, karena pasangan ini sudah terbukti tangguh dan teruji,” ucapnya.
Hal itu juga dibenarkan oleh para jurkam lainnya yang diutus partai pengusung Edy-Taty diantaranya PKPI, PAN, Gerindra, PDI Perjuangan, dan Golkar.
“Jadi kita sepakat memangkan pasangan nomor 2, Edy-Taty seperti yang disuarakan bapak-ibu sekalian. Ini adalah doa kita bersama dan kita yakin akan dikabulkan Allah SWT,” ucap Ahmad Fadli Rahman yang merupakan Ketua Tim Pemengan Edy-Taty di Desa Hanjak Maju Pulpis.
Sementara calon bupati Edy Pratowo dalam penyampaian visi dan misinya juga membenarkan bahwa membangun Kabupaten Pulang Pisau itu harus di lakukan dengan kebersamaan, bukan hanya di lakukan dengan kelompok apalagi keluarga. Kemajuan pembangunan di Kabupaten Pulang Pisau sekarang ini, kata Edy Pratowo, merupakan hasil kerja nyata semua pihak.
Oleh karenanya, Jika masyarakat Pulang Pisau memberikan amanah dan kepercayaan kepada Edy-Taty, maka pihaknya akan berkomitmen bersama-sama partai koalisi pendukung untuk menanjutkan dan menuntaskan pembangunan-pemangunan di Kabupaten Pulang Pisau untuk mewujudkan masyarakat Pulang Pisau yang inovatif, maju, berkeadilan dan sejahtera.
“Misi kami ke depan adalah peningkatan program perkelanjutan di bidang infrastruktur, sumber daya manusia (SDM), sumberdaya alam (SDA), ekonomi berkelanjutan, sosial budaya serta mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa (good and claen govermence), pemerintahan Edy-Taty memiliki komitmen yang kuat untuk menjadikan Pulang Pisau sebagai pintu gerbang perekonomian di wilayah tengah, Kalimantan Tengah,” ungkapnya.
Langkah untuk mewujudkan semua itu kata Edy, sudah tampak di depan mata. Karena selama menjabat, pondasi-pondasi itu telah dibangun, seperti Pelabuhan Sei Tunggu dan sarana prasarana infrastruktut jalan pendukungnya.
Hal itu di perkuat keberadaan PLTU di Desa Buntoi, sehingga menjadi daya tarik para investor untuk menanamkan investasinya di Pulang Pisau. Hal ini di buktikan masuknya beberapa investor berskala besar di Bumi Handep Hapakat, seperti pabrik segon di Desa Buntoi, penggilingan padi di Desa Mintin dan pabrik kemasan air mineral di Kecamatan Kahayan Tengah serta investasi lainnya.
“Kondisi ini tentunya menjadi tantangan dan kesempatan untuk kita manfaatkan, salah satunya dengan menciptakan sebuah inovasi-inovasi agar kita bisa menjawab tantangan itu. Konsep semua itu sudah di miliki Edy-Taty. Jika masyarakat Pulang Pisau memberikan amanan di periode ke 2, Edy-Taty siap melankutkan dan menuntaskannya, untuk mewujudkan masyarakat yang inovatif, maju, berkeadilan dan sejahtera, ” tutupnya. (app)
Discussion about this post