KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Kebakaran terjadi di Kecamatan Kapuas Murung, Kabupaten Kapuas, Jumat (17/3/2018) dini hari. Sebanyak tiga buah rumah warga hangus dilalap si jago merah.
Musibah kebakaran itu tepatnya terjadi di Gang Patah RT 7 Kelurahan Palingkau Lama Kecamatan Kapuas Murung. Tak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, namun tiga orang warga harus kehilangan tempat tinggalnya.
Menurut pelaksana tugas (Plt) Camat Kapuas Murung, Dewi Priyatni, tiga orang warga yang rumahnya terbakar itu yakni Inor, Ibu Tutut dan Lampang dengan jumlah kepala keluarga keseluruhan sebanyak 6 KK dan 23 jiwa.
Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 01.00 WIB dan begitu cepat api malam itu menjalar dari satu rumah ke rumah lainnya. Untung, berkat kesigapan petugas pemadaman kebakaran kecamatan setempat bersama warga, api pun tak lama dapat dikuasi dan hanya menghanguskan tiga unit bangunan rumah.
Belum diketahui secara pasti penyebab dari kebakaran tersebut apakah karena kosleting arus pendek listrik atau karena penyebab lain. “Kami belum tahu penyebab pastinya,” kata Neneng sapaan akrab Plt Camat Kapuas Murung.
Neneng pun berterima kasih kepada tosa pemadaman kebakaran di kecamatan setempat, Kapolsek Palingkau dan masyarakat sekitar yang telah membantu memadamkan api. “Terima kasih semuanya,” ucapnya. (is)
Discussion about this post