KALAMANTHANA, Palangka Raya – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) pada 29 April mendatang akan menggelar secara serentak seluruh Indonesia try out Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018.
Untuk Kota Palangka Raya, akan dilaksanakan di Lapangan Sanaman Mantikei Palangka Raya, yang akan dibuka oleh Ketua DPD PDI Perjuangan, R Atu Narang. Hingga kini dari target 700 peserta, sudah sebanyak 100 pelajar yang mendaftarkan diri.
Sedangkan Kabupaten Kapuas, target peserta 500 orang. Barito Selatan 300 orang, Barito Utara 250 orang, Kotawaringin Timur 600 orang, Kotawaringin Barat 400 orang, Katingan 350 orang, Seruyan 200 orang, Sukamara 100 orang, Lamandau 150 orang, Gunung Mas 300 orang, Pulang Pisau 300 orang, Murung Raya 300 orang dan Barito Timur 200 orang.
“Kisi-kisi soal dibuat oleh tim di DPP. Pelaksanaan try out juga akan diawasi ketat. Jadi mirip ujian sebenarnya. Hasilnya akan diperiksa di DPP dan akan diumumkan oleh DPP,”kata ketua panitia, Hatir Sata Tarigan, di Palangka Raya, Senin (16/4/2018).
Pendaftaran berakhir pada 25 April dan tidak dipungut biaya. Dapat dilakukan di sekretariat masing-masing DPC PDI Perjuangan. Untuk Kota Palangka Raya, bisa datang langsung ke sekretariat DPC Jalan RTA Milono Kilometer 2,5 Palangka Raya. Atau menghubungi Nurliana dengan nomor telepon 0853 4990-1810.
Adapun tujuan try out adalah untuk mengukur kemampuan lolos perguruan tinggi negeri (PTN) yang diinginkan. Mengetahui passing grade PTN seluruh Indonesia dan mengetahui karateristik SBMPTN. Dimana program try out ini dilaksanakan karena besarnya animo pelajar di sekolah untuk masuk PTN.
“Bagi siswa-siswa yang mau daftar agar menghubungi DPC PDIP di kabupaten/kota. Karena ada hadiah menarik yang sudah disediakan panitia. Seperti Palangka Raya, ada hadiah laptop, hp dan tas,”imbuhnya.(tva)
Discussion about this post