KALAMANTHANA, Muara Teweh – Merasa puas terhadap survei yang telah dilakukan terhadap dirinya, dua calon Bupati Barito Utara periode 2018-2023, yakni calon nomor urut 1 Nadalsyah dan calon nomor urut 2 Taufik Nugraha sama-sama optimis memenangkan pilkada 27 Juni mendatang.
Optimisme terlontar pada saat dua calon bupati tersebut diwawancarai wartawan, usai pelantikan anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD Barut Denny Hermanto Sumarna. “Kita di luar takabur, sangat optimis, Kita lihat perhitungan secara ilmiah, survei secara profesional, kita sudah masuk, begitu pula secara pribadi. Kita punya konsultan LSI, konsultan saya pada 2013,” ujarnya di Muara Teweh, Senin (23/4/2018).
Nadalsyah memastikan, dari survei yang dilakukan secara profesional maupun survei pribadi, tingkat keterpilihannya sangat tinggi, sehingga dia yakin menang. “Itu menurut saya terbalik, kalau ada yang bilang paslon 1 mendapatkan 15 persen dan paslon 2 mendapatkan 85 persen. Terbalik itu,” katanya.
Bahkan, ia menambahkan, sesuai dengan hasil survei LSI yang dikomandani Denny JA, tingkat elektabilitas pasangan Nadalsyah-Sugianto Panala Putra mencapai 98 persen. “Wartawan silakan melihat hasil survei, kami selalu terbuka dan itu dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah,” katanya.
Rasa optimis juga datang dari kubu Taufik Nugraha bahwa respon masyarakat sangat baik terhadap paslon 2. Terbukti hasil survei menunjukkan suara Taufik-Ompie naik. “Kalau kami yang petarung, nggak ada yang nggak optimis. Cuma semua, kami kembalikan kepada Allah SWT yang mengatur. Alhamdulillah hasil survei naik,” sebut Taufik di depan wartawan.
Taufik mengatakan, logikanya jika hasil survei paslon nomor urut 2 naik, tentu hasil survei pasangan lain turun. Survei ini dilakukan oleh lembaga survei resmi. Kenaiikan hasil survei dapat dibuktikan dengan tingkat penerimaan masyarakat selama mereka melakukan kampanye diseantero Barut.
“Kalau teman-teman wartawan hendak mengetahui detail hasil survei, bisa langsung ditanyakan pada pihak yang melakukan survei. Intinya kami puas terhadap apa yang sudah dilakukan pada kampanye tahap pertama dan akan memperbaiki pola kampanye tahap kedua, sehingga masyarakat makin yakin dengan pilihannya,” ujarnya.(mel)
Discussion about this post