KALAMANTHANA, Muara Teweh – Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Barito Utara M Iman Topik, kembali mengingatkan kepada semua pengguna media sosial di daerah ini, supaya berhati-hati dan bijak berbagi komentar di fb, instagram, dan twitter, sehingga tidak tersandung masalah hukum.
“Saya berpesan kepada para pengguna medsos supaya berhati-hati dan bijak dalam menyikapi berbagai kejadian belakangan ini, muncul komentar dan dukungan kepada pemerintah atau aparat keamanan, tetapi di sisi lain ada pula yang mengungkapkan pemikiran yang dapat dikategorikan provokatif, tendensius, mengandung ujaran kebencian, SARA, dan menimbulkan keresahan,” ujarnya di Muara Teweh, Selasa (22/5/2018).
Taufik mengutip kembali ungkapan “Jaga jari Anda jangan sampai bekerja melebihi pikiran Anda”. Sehingga pengguna medsos betul-betul paham dan mengerti apa yang diunggahnya, karena Kemenkominfo bekerjasama dengan Cyber Crime Kepolisian RI terus menyisir akun-akun yang terindikasi berisi ujaran kebencian, menimbulkan keresahan,
Mengenai langkah sosialisasi secara lokal, menurut Taufik, pihaknya telah datang ke SMA Teweh Selatan, SMA Teweh Baru, dan SMKN Bukit Sawit sebagai rangkaian kegiatan sosialisasi medsos kepada para pelajar, melalui talkshow di RSPD, dan menjadi narasumber dalam berbagai kegiatan bersama kepolisian melibatkan semua kalangan pemangku kepentingan.
“Secara bertahap kami melakukan pendekatan dengan memberikan materi sosialisasi kepada para pelajar, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda. Ini juga menjadi tanggung jawab media massa, media elektronik, dan media online untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas tentang penggunaan teknologi elektronik,” katanya.(mel)
Discussion about this post