KALAMANTHANA, Penajam – Calon Wakil Bupati kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) nomor urut 1, Sofian Nur hadiri undangan buka puasa bersama (bukber) dengan masyarakat, sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama di kediamanan salah satu tokoh masyarakat H Harun di Kelurahan Waru, Kecamatan Waru Kabupaten PPU Kamis (24/05/2018).
Sofian Nur tampak berbusana muslim warna merah di dampingi istrinya dengan khusuk membaca sholawat nabi bersama masyarakat yang hadir sambil menunggu waktu berbuka. Yang juga di hadiri tim relawan dan simpatisan Mustaqim-Sofian Nur (Mustika) yang ada di Kelurahan Waru.
Usai berbuka puasa dan sebelum terlebih dahulu melakukan sholat magrib berjamaah dalam kesempatan ini pula mengajak warga memanfaatkan bulan Ramadan untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. “Mari kita bersama-sama memperbanyak ibadah di bulan Ramadan ini,” ujarnya.
Menurutnya, bulan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah . “Semoga di bulan ini kita selalu mendapat berkah dari Allah SWT,” ungkapnya.
Sofian Nur tak lupa berdoa agar Pilkada tahun ini berjalan dengan aman dan dirinya bersama Mustaqim akan melanjutkan dan menuntaskan pembangunan pemerintahan sebelumnya.“Pemilihan tidak lama lagi akan digelar,tepatnya tanggal 27 Juni 2018 dan mari kita berdoa agar berjalan aman,” terangnya.
Sementara itu H Harun berterima kasih kepada Sofian Nur yang telah meluangkan waktunya untuk menghadiri buka puasa bersama itu. “Suatu kesyukuran karena buka puasa ini dihadiri calon pemimpin di Kabupaten PPU,”singkatnya. (hr)
Discussion about this post