KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kapuas membagikan sebanyak 600 paket sembako kepada para abang becak dan kaum dhuafa di Kota Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kamis (31/5/2018).
Pembagian sembako yang dirangkai dengan acara buka puasa bersama yang dipusatkan di Taman Raja Bunu Kuala Kapuas tersebut juga dihadiri Pj Bupati Kapuas, Agus Pramono, Kadis Kesehatan Kapuas Apendi dan pejabat lingkup Pemkab Kapuas lainnya, tokoh masyarakat serta alim ulama.
Ketua PMI Kabupaten Kapuas, Ary Egahni, mengatakan, kegiatan PMI berbagi paket sembako ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya, dan tentu saja PMI tidak akan dapat melakukan kegiatan ini secara rutin dan tidak dapat memberikan pelayanan kemanusiaan secara baik dan sebenar-benarnya tanpa dukungan dari pemerintah daerah secara maksimal.
“Oleh karena itu saya selaku Ketua PMI Kapuas dan seluruh jajaran menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada PJ Bupati Kapuas dan seluruh jajaran yang sudah memberikan dukungan, sokongan, baik berupa dana dan kegiatan shering kerjasama bersama sehingga setiap pelayanan dan kerjasama dari PMI dapat terlaksana dengan baik,” ucap Ary.
Istri Bupati Kapuas priode 2013-2018 Ben Brahim S Bahat ini juga menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Kadis Kesehatan Kapuas, Kadis Pendidikan, Kepala BPBD dan Kadis Sosial Kapuas yang sudah bermitra bersama Palang Merah Indonesia.
“Sehingga kita dapat melaksanakan kegiatan kemanusian secara bersama-sama yang tujuannya tidak lain dan tidak bukan, adalah memberi pelayanan terbaik kemanusian kepada seluruh masyarakat Kapuas tanpa membedakan warna kulit, suku, agama, RAS dan golongan,” ujar Ary Egahni (is/adv)
Discussion about this post