KALAMANTHANA, Palangka Raya – Jaringan muda organisasi sayap partai pengusung Fairid Naparin-Umi Mastikah, yang terdiri dari AMPG, AMPI, AMD, BM PAN, PKS Muda, Pemuda PBB, Grind Perindo dan Pemuda Ka’bah betekad untuk memenangkan pasangan calon nomor 3 ini pada Pilkada 27 Juni mendatang.
Kesiapan tersebut dituangkan dalam pengucapan ikrar bersama saat apel siaga jaringan muda Fairid-Umi, di Halaman Partai Golkar Palangka Raya, Sabtu (9/6).
Adapun isi ikrar tersebut berbunyi jaringan muda Fairid-Umi mendukung penuh dan siap memenangkan menjadi wali kota dan wakil wali kota Palangka Raya periode 2028-2023. Kemudian siap mengawal Pilkada Kota Palangka Raya agar tercipta Pilkada damai tanpa sara, hoax dan money politik. Serta siap menjadi kader muda dan mengajak anak muda Palangka Raya memenangkan Fairid-Umi.
Calon Wali Kota Palangka Raya, Fairid langsung bertindak selaku inspektur upacara. Sebelum apel siaga dimulai, ia bertanya kepada seluruh peserta apel, “apakah saudara-saudara siap memenangkan Fairid Umi”? Dengan suara lantang mereka menjawab siap.
Menurutnya organisasi sayap merupakan ujung tombak untuk di kalangan generasi muda. Apalagi pemilih pemula cukup banyak, sehingga ia meminta agar jaringan muda melakukan jemput bola, agar mau pemilih mau memilih Fairid Umi.
“Saya sangat prihatin jika kurang didukung dari generasi muda. Mari kita bahu membahu dan mensukseskan Pilkada untuk dapat memenangkan Fairid-Umi. Tentu saja diperlukan pengorbanan dan loyalitas yang paling utama,”ucapnya.
Sementara itu calon Wakil Wali Kota Palangka Raya Umi Mastikah, dengan keterlibatan jaringan muda ini, diharapkan dapat bersatu untuk menjadi steakholder dan merangkul generasi milenia yang ada di Kota Palangka Raya, memilih Fairid-Umi. (tva)
Discussion about this post