KALAMANTHANA, Penajam – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur nomor 1 Mustaqim MZ dan Sofian Nur, semakin percaya diri memenangkan pilkada PPU pada 27 Juni 2018. setelah ribuan pendukungnya berkumpul dalam acara kampaye akbar di Lapangan Sepak bola Gunung seteleng, Sabtu (23/6/2018).
Dalam kampaye akbar tesebut pasangan calon yang diusung PKB, Gerindra dan PBB itu, sangat meriah dan mampu menggetarkan kader dan simpatisan pasangan Mustika (Mustaqim di hati kita) yang rela berkotor-kotoran karena lapangan becek setelah sebelumnya terguyur hujan.
Bahkan dari kawasan pesisir rela berduyun-duyun dengan naik kapal dilanjutkan berjalan kaki ke lapangan Gunung Seteleng untuk mendengar orasi Mustika.
Di hadapan ribuan pendukungnya, Sofian Nur menyatakan siap berjibaku dan memperjuangkan nasib Masyarakat PPU.
“Kami siap melanjutkan pembangunan demi terciptanya masyarakat PPU sejahtera dan mandiri, dengan membasmi kemiskinan, menanggung kesehatan, serta melanjutkan pembangunan infrastruktur terutama di pedesaan dengan mempertahankan dan meningkatkan UPT PU,”kata Sofian Nur.
Sofian Nur yang tampil memukau juga menjawab tuduhan dan kampanye negatif yang ditujukan ke Paslon Mustika dengan lugas dan jelas.
“Mustika hadir bukan untuk kekuasaan semata tetapi untuk kesejahteraa warga masyarakat Penajam Paser Utara yang kita cintai,”lanjutnya.
Sementara itu Mustaqim MZ yang tampil berikutnya juga kembali menegaskan komitmen Mustika untuk pembangunan Jembatan Tol Teluk Balikpapan dengan skema Investasi yang sudah dijalankan dan tidak mengganggu APBD daerah seperti yang selama ini dituduhkan.
“Mustika berkomitmen menyelesaikan pembangunan pulau Balang dan kawasan pesisir yang terisolir,”tegas Mustaqim.
Tampil sebagai salah satu jurkam, Yusran Aspar juga tampil memukau dengan menjelaskan alasan – alasan kenapa harus memilih Mustika termasuk prestasi PPU selama ini diantaranya mendapat predikat WTP dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) selama dua tahun berturut-turut setelah dulu diwariskan predikat disclaimer dan WDP.
“PPU juga terbukti meraih Adipura selama 3 tahun berturut-turut dan mendapat predikat bintang 1 dari Kemendagri,”tegas Yusran
Tampil paling akhir adalah adik kandung Prabowo Subianto, Hasyim Djoyohadikusumo yang menegaskan bahwa kejujuran Mustaqim yang membuat dia mendukung penuh Paslon Mustika untuk terus berjuang memimpin PPU.
Kampanye akbar pasangan Mustika juga istimewa karena dihadiri beberapa deretan Artis Ibu Kota , Uut Permatasi artis papan atas ini juga meminta pilih Mustika.
“Mari kita bersama keluarga dan sanak saudara jangan sampai salah pilih, Mustika yang pasti,”Ujar Uut usai melantunkan lagu andalannya, Sinden Panggung. (hr)
Discussion about this post