KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Kantor Kementrian Agama Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) pada tahun 2018 (1439 H) bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Pulpis bakal memberangkatkan 52 calon jamaah haji ke Mekkah.
Hal tersebut disampaikan Kepala Kementrian Agama Kabupaten Pulpis Ardiansyah saat kegiatan Bimbingan Manasik Haji Bagi Jemaah Calon Haji Pulpis tahun 1439H/2018M yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Pulpis mulai 3-4 Juli 2018.
Menurut Ardiansyah, kegiatan tersebut merupakan persiapan bagi para calon jamaah haji yang berangkat pada tahun 2018. Penyelenggaraan didasarkan pada UU No 18 Tahun 2008 Tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji.
Sementara maksud dan tujuan kegiatan yaitu untuk memberikan pemahaman pada calon jamaah haji Kabupaten Pulpis tentang kebijakan Pemerintah dalam penyelengaraan ibadah haji, serta untuk memberikan informasi mengenai manasik haji baik, memberikan bekal tentang penyelenggaraan ibadah haji,
memberikan keterampilan dan kemampuan tentang pelaksanaan ibadah haji yang sesuai dengan buku panduan manasik haji.
“Kita ingin memberikan pengetahuan, kemampuan tata cara menjaga kesehatan dan keselamatan dalam pelaksanaan ibadah haji, serta memberikan informasi, gambaran situasi dan kondisi yang akan dan kemungkinan terjadi baik selama di perjalanan ataupun selama di tanah suci dan dalam rangka membentuk jamaah calon haji yang istitho’ah dan mandiri,” ungkapnya.
Sementara Bupati Edy Pratowo saat membuka kegiata mengatakan, jamaah calon haji yang telah siap berangkat ke tanah suci Mekah dapat mengkondisikan diri dengan cara melatih kesabaran, meluruskan niat karena Allah, disiplin mengatur waktu dan menjaga kesehatan dengan menjaga pola makan serta istirahat yang cukup.
“Karena dengan kesabaran dan niat yang ikhlas serta ilmu dan bekal yang cukup merupakan kunci menjadi haji yang mabrur dan mabruroh. Aamiin,” ucapnya.
Pada kesempatan tersebut, Edy juga berpesan supaya para jamaah calon haji Kabupaten Pulpis dapat mengikuti kegiatan manasik haji ini dengan baik dan sungguh-sungguh, karena pelaksanaan manasik ini, sangat penting dan bermanfaat bagi jama’ah calon haji, untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang tata cara pelaksanaan ibadah haji yang sesuai dengan Syariat Islam serta proses perjalanan haji.
Sehingga nanti para jama’ah calon haji, agar lebih siap dan mandiri dalam melaksanakan Ibadah Haji di tanah suci.
Selanjutnya, kepada tim pemandu haji, tim pembimbing haji, para petugas haji dan semua pihak, agar dapat memberikan pelayanan, bimbingan dan penyertaan kepada para jama’ah calon haji dengan penuh ikhlas, penuh tanggungjawab dan profesional.
“Berikan bimbingan terkait dengan manasik haji sejelas mungkin, sehingga seluruh jama’ah calon haji dapat paham dalam menjalankan rukun dan wajib haji dengan baik dan benar,” kata Edy saat membuka kegiatan itu secara resmi.
Diketahui rombongan calon jamaah haji Pulpis berjumlah 52 orang yang dijaring dari 8 Kecamatan di wilayah Pulpis. Rombongan ini akan berangkat ke Mekah pada tanggal 3 Agustus 2018, mengikuti koloter 11 yang diisi dengan jemaah dari kabupaten Kotawaringi Timur dan Katingan. (app)
Discussion about this post