KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Wilayah sekitar Gedung Mantawara, Tamiang Layang, Barito Timur, Kalimantan Tengah, tak hanya dipenuhi politisi, tapi juga polisi. Di sana, sedang berlangsung pleno penghitungan suara Pilkada Barito Timur.
Tak kurang dari 183 personel kepolisian mengawal agenda KPU Bartim tersebut. Bukan hanya aparat Polres Bartim, melainkan juga aparat bawah kendali operasi (BKO) dari Brimob Polda Kalteng, Sabhara Polda Kalteng, dan Polres Barito Selatan, Kamis (5/7/2018).
Sebelum kegiatan dimulai semua personel yang terlibat pengamanan melaksanakan apel kesiapan di halaman gedung Mantawara dipimpin langsung Kapolres Bartim AKBP Wahid Kurniawan dan Wakapolres Bartim Kompol Arman Muis.
“Pengamanan tahapan Pilkada Bartim rapat pleno terbuka rekapitulasi penetapan dan pengumuman hasil penghitungan suara tingkat kabupaten hari ini kita lakukan dengan maksimal dengan harapan kegiatan berlangsung aman dan tidak ada gangguan,” kata Wahid.
Kapolres Bartim juga menekankan agar semua anggota yang terlibat pengamanan agar melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab.
“Semua rangkaian tahapan Pilkada Bartim dari awal hingga pemungutan suara berlangsung aman dan tanpa masalah, itu semua berkat tugas dan tanggung jawab kita bersama,” ujarnya.
Perwira menengah berpangkat melati dua tersebut juga mengajak semua anggotanya dan semua personel yang terlibat agar selalu siap melaksanakan tugas dan selalu berdoa kepada Tuhan yang maha kuasa karena atas kehendak-Nya lah semua yang terjadi. (tin)
Discussion about this post