KALAMANTHANA, Muara Teweh – Demi menciptakan situasi aman di jalan raya, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kabupaten Barito Utara menyosialisasikan Safety Riding kepada pelajar di SMKN 1 Muara Teweh, Jumat (6/7/2018). Sosialisasi ini bekerjasama dengan PT Pama Persada serta PT Honda Trio Motor Muara Teweh.
Kasat Lantas Polres Barut AKP Zulyanto Leonardi Kramajaya mengatakan, dalam sosialisasi Safety Riding ini para pesertanya adalah seluruh pelajar SMKN 1 Muara Teweh. Ada beberapa hal yang disosialisasikan kepada para para pelajar seperti peraturan dalam berkendara, perlengkapan yang harus dipakai, kelengkapan kendaraan, menggunakan alat pelindung diri seperti helm, jaket, sarung tangan, sepatu, dan cara berkendara.
“Kegiatan ini dilakukan untuk mengedukasi para pengguna kendaraan, khususnya para remaja dan pelajar untuk tertib dalam berlalu lintas di jalan raya. Kecelakaaan terjadi karena adanya pelanggaran berlalu lintas,” katanya.
Menurut Leonardi, rencananya kegiatan safety riding ini juga akan dilaksanakan secara bertahap dan berkelanjutan dari tingkat TK hingga perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Barut, sehingga semua strata memiliki persepsi yang sama tentang pentingnya berkendaraan secara aman dan benar.(mel)
Discussion about this post