KALAMANTHANA, Buntok – Desa merupakan salah satu sarana pendukung dalam perkembangan ekonomi kerakyatan di kawasan pelosok. Karena itu, perangkat desa harus bekerja secara maksimal untuk memajukan daerahnya,hal ini dipandang perlu karena mengingat tidak semua Desa di Barito Selatan memiliki daya maju yang setara.
Hal tersebut diutarakan oleh anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Abdul Gani. Ia mengatakan, tak bisa dipungkiri kalau masih banyak kawasan pelosok di Kabupaten Barsel yang membutuhkan percepatan pembangunan agar setara dengan desa yang sudah maju.
“Tinggal sekarang bagaimana cara kita agar bisa menyamakan desa yang belum sepenuhnya terjamah pembangunan, agar setidaknya bisa setara dengan desa lain,”jelasnya.
Selain itu ia juga mengigatkan, agar kepala desa mengingat perannya sebagai orang yang mengayomi warga warganya, dan juga merupakan cerminan maju mundurnya penyelenggaraan pembangunan desa.
Politisi PDIP Barsel itu berharap, kades harus proaktif memantau dan memprogramkan kebutuhan desa binaannya agar bisa menjadi lebih maju dan meningkat seiring kemajuan dan tuntutan jaman.
“Maka dari itu dibutuhkan kerja sama seluruh komponen masyarakat dan perangkat desa. Dengan mengkomunikasikan segala sesuatu dan mengambil kebijakan sebagai pemecahan segala persoalan di desa,semua itu agar perencanaan dan program desa berjalan sesuai dengan kepentingan desa,” pungkasnya,(fik).
Discussion about this post