KALAMANTHANA, Buntok – Sebanyak 253 atlit catur dari 10 Kabupaten di Kalimantan Tengah, mengikuti kejuaraan catur tingkat provinsi sekaligus rapat kerja Percasi Kalimantan Tengah di Buntok, Barito Selatan.
Selain untuk meningkatkan prestasi, salah satu tujuan dari diselenggarakannya kejuaraan catur yaitu untuk mempersiapkan atlet catur Kalimantan Tengah untuk mengikuti kejurnas catur di Provinsi Aceh pada tahun ini.
Ketua KONI Barsel Adiyat Nugraha yang juga ketua panitia pelaksana mengatakan, ada 21 cabang lomba yang akan dipertandingkan pada kejuaraan kali ini,dengan sistem pertandingan yang menggunakan aplikasi swiss manager. ,”Sehingga mengacu pada peraturan fide yang berlaku, dan telah disepakati pada saat technical meeting,” jelasnya, Minggu Malam.
Sedangkan untuk kategori lomba yang dipertandingkan, Adiyat menjelaskan, untuk kelas junior putra kelompok umur A-G sebanyak 7 cabang/kategori,selanjutnya junior putri kelompok umur A-G sebanyak 7 cabang lomba.
Cabang senior putra,terdiri dari cabang catur klasik, catur cepat, catur kilat, dan catur veteran usia 55 tahun keatas. Kemudian senior putri yang terdiri dari catur klasik, catur cepat dan catur kilat,sehingga total cabang yang diperlombakan sebanyak 21 cabang/kategori.
Ia juga menyampaikan, salah satu hal yang menjadi tujuan diselenggarakannya kegiatan ini,selain memang untuk meningkatkan prestasi atlet, juga untuk mempersiapkan atlet Kalimantan Tengah untuk mengikuti Kejurnas catur yang dilaksanakan di Provinsi Aceh Darussalam tahun 2018.(fik)
Discussion about this post