KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Bupati Terpilih Seruyan, Yulhaidir, meminta seluruh masyarakat mengawal duetnya dengan Iswanti untuk mewujudkan janji-janji politiknya.
Permintaan itu disampaikan Yulhaidir setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seruyan menetapkan dirinya sebagai bupati terpilih pada pleno penetapan hasil Pilkada 2018 Seruyan. Pasangan usungan PDI Perjuangan ini meraih kemenangan meyakinkan, meraup hampir separo suara pemilih.
“Tolong kami dengan mendoakan dan mengawal agar menjadi pemimpin yang amanah serta bisa mewujudkan janji-janji politik yang telah kami sampaikan saat kampanye,” ujar Uhai, sapaan akrabnya.
Secara umum, Yulhaidir yang merupakan Wakil Bupati Seruyan periode 2013-2018 ini menilai pelaksanaan Pilkada Seruyan berlangsung aman dan damai. Nyaris tak ada riak-riak yang mengkhawatirkan.
“Di Kalteng, penyelenggaraan Pilkada Seruyan ini termasuk nomor satu, paling kondusif. Tentu ini berkat kerja sama semua pihak, termasuk aparat keamanan dan seluruh masyarakat Seruyan,” katanya.
KPU Seruyan sendiri menetapkan bupati terpilih berdasarkan hasil pleno rekapitulasi perolehan suara yang sudah dilakukan sebelumnya, Rabu (25/7) malam. Penetapan bisa dilakukan setelah Mahkamah Konstitusi menyatakan tak ada gugatan perkara sengketa hasil pilkada yang masuk ke lembaganya.
Ketua KPU Seruyan, Agus Sukron Ma’mun menyebutkan total suara sah pada pilkasa kali ini adalah 60.427 suara. Dari jumlah tersebut, pasangan Yulhaidir-Iswanti meraih 45,67 persen di antaranya, tepatnya sebanyak 27.600 suara.
Yulhaidir-Iswanti unggul cukup jauh, yakni hingga 7 ribu suara dibanding petahana Sudarsono yang kali ini berpasangan dengan Khairil Yadi yang memperoleh 20.418 suara atau 33,79 persen. Sedangkan pasangan lainnya, Edi Riswan-Sutoyo S Darno meraih 12.409 suara atau 20.64 persen. (ik)
Discussion about this post