KALAMANTHANA, Kasongan – Hanya dalam hitungan hari SG bisa bersembunyi di pelariannya. Pelaku penganiayaan yang mengakibatkan Pikal meninggal di Samba Kahayan, Katingan, Kalimantan Tengah itu diringkus polisi di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Penangkapan terhadap pria berusia 30 tahun yang merupakan warga Tumbang Samba, Kecamatan Katingan Tengah, itu dilakukan aparat Polres Katingan bekerja sama dengan anggota Resmob Polda Kalsel.
Tindak pidana yang dilakukan SG terjadi pada Rabu (15/8) lalu sekira pukul 16.30 WIB. Entah apa pasal penyulutnya, SG menusuk korban Pikal sampai tiga kali di bagian perutnya.
Kapolres Katingan AKBP E. Dharma B. Ginting mengatakan setelah kejadian pelaku langsung melarikan diri. Kemudian dengan bermodalkan informasi di tempat kejadian perkara (TKP), polisi langsung melakukan penyelidikan.
“Anggota gabungan yang dipimpin Ipda Ahy Herianto berhasil menghentikan pelarian tersangka di kota Banjarmasih, Kalimantan Selatan,” kata Dharma Ginting, Senin (20/8/2018).
Adapun kronologi kejadian dimana pada hari kejadian, sekitar pukul 16.30 WIB di depan Toko Emas Aulia Reza, Jalan Samba Kahayan Raya RT.001 RW 001 Kelurahan Samba Kahayan, tersangka langsung menganiaya korban Pikal dengan cara ditusuk bagian perut sebanyak tiga kali.
Korban sempat dilarikan ke RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya dan dirawat selama dua hari. Setelah itu, korban meninggal dunia.
Tersangka diamankan di salah satu barak No.14 RT 74/08 Gang Rahayu, Kelurahan Palambuan, Kecamatan Banjarmasin Barat. (ik)
Discussion about this post