KALAMANTHANA, Palangka Raya – Akan ada kesamaan antara pembukaan Asian Games 2018 dengan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah di Muara Teweh, Barito Utara, 20-27 Oktober mendatang. Apa itu? Kehadiran Via Vallen.
Via Vallen adalah penyanyi dangdut aliran pantura yang ikut menghebohkan pembukaan Asian Games 2018. Kini, kehadirannya di Muara Teweh, bersama sejumlah artis ibu kota lainnya semisal D’Bagindas, memastikan pembukaan Porprov bakal berlangsung meriah.
Baca Juga: Akhirnya Via Vallen Buka-bukaan Soal Pelecehan Pemain Sepak Bola, Apa Katanya?
“Pak Bupati mau sukses sebagai tuan rumah karena Barut ini tuan rumah mandiri pertama di luar Kota Palangka Raya. Makanya berbagai persiapan jauh-jauh hari sudah dilakukan,” kata Wakil Sekretaris Panitia Besar Porprov Munawar Khalil, usai rapat kesiapan panitia, di Aula KONI Kalteng, Sabtu (1/9).
Diakuinya hingga kini baik kesiapan sebagai tuan rumah, hampir 90 persen, kendati ada beberapa cabang olahraga yang masih melaksanakan kejurda, sehingga venues yang dipakai, setelah selesai even ini, baru akan dipercantik lagi.
Baca Juga: Nah lho, Gavin Kwan Bikin Via Vallen Patah Hati
Tetapi secara keseluruhan, sarana olahraga maupun pengadaan untuk pembangunan sarana olahraga sudah disiapkan pemerintah daerah. Terutama Stadion Swakarya Muara Teweh yang akan dijadikan stadion sepak bola pada even Porprov.
Diperkirakan sekitar 7 ribu peserta dari seluruh kontingen 14 kabupaten/kota, akan memadati Muara Teweh. Kendati begitu dirinya meminta tak perlu khawatir masalah penginapan ataupun hotel karena panitia sudah menyiapkan rumah penduduk yang representatif untuk dijadikan tempat tinggal. (tva)
Discussion about this post