KALAMANTHANA, Palangka Raya – Dalam peringatan HUT Polwan ke-70 di Kawasan Tugu Soekarno Palangka Raya, Senin (3/9/2018), Kapolda Kalteng Irjen Anang Revandoko memberikan penghargaan kepada Bripka Anastasia Helena Rompas dari kesatuan Polda Kalteng dan Bripka Septiria dari kesatuan Polres Barito Selatan.
Anastasia Helena Rompas diberi penghargaan karena berhasil melaksanakan misi pemeliharaan perdamaian PBB Unamid. Dia bertugas sebagai Satgas Bhayangkara II Individual Police Officer (IPO) di Dafhur Sudan selama 1 tahun 3 bulan.
Sedangkan Bripka Septiria karena dinilai memiliki integritas moral dan ketauladanan, disiplin, dedikasi tinggi dan bertanggungjawab terhadap pelaksanaan tugas sebagai Bhanbimkamtibmas Desa Sababilah, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan.
Sementara itu Kapolri Jenderal Tito Karnavian dalam sambutannya yang dibacakan Kapolda Anang Revandoko, berharap momentum di usia ke-70 ini, konsistensi dan komitmen Polwan untuk terus berprestasi dan dapat terus meningkat.
Selain itu bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan tugas Polri yang
semakin kompleks, termasuk peran sertan untuk turut mensukseskan pengamanan agenda kamtibmas.
“Saya meyakini bahwa Polisi Wanita Indonesia bisa menjadi bagian penting dalam mewujudkan Polri yang semakin profesional, modern, dan terpercaya,” ujarnya.
Adapun tema yang diusung tahun ini “Polwan Promoter Siap Menyukseskan Agenda Kamtibmas tahun 2018 dan 2019”.
Tema itu penting untuk diangkat, mengingat keberadaan Polwan yang sangat diperlukan dalam rangka mendukung tugas-tugas Polri di tengah peningkatan eskalasi politik yang terjadi.
Dalam kesempatan ini, Polisi Cilik Mentaya, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, ikut ambil memeriahkan HUT Polwan dengan memperagakan kepiawaian baris-berbaris, formasi lalu lintas dan bhayangkara. Aksi ini mendapat apresiasi dari kapolda dan seluruh undangan. (tva)
Discussion about this post