KALAMANTHANA, Muara Teweh – Aparat Satuan Lantas Polres Barito Utara, Kalimantan Tengah, bergerak sigap menuntaskan kasus kecelakaan lalu lintas di Jalan Negara Muara Teweh – Puruk Cahu, Km 15, Desa Mukut, Kecamatan Lahei. Kini polisi sudah mengantongi plat nomor Mitsubishi Strada yang menabrak Irna Lesy Yora (21), sehingga tinggal menyelidiki keberadaan sang sopir.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Barut AKP Zulyanto mengatakan, tabrakan yang terjadi di Km 15, Desa Mukut itu diduga antara mobil Mitsubishi Strada nomor polisi DA 9566 AK dengan sepeda motor Yupiter MX warna biru silver nomor polisi KH 6588 E, milik korban Irna. “Penabrak masih dalam penyelidikan (lidik). Kalau sudah ada, nanti kami sampikan kembali,” ujar perwira yang sangat akrab dengan pers ini, Senin (10/9/2018).
Zulyanto menambahkan, akibat tabrakan korban mengalami luka patah kaki sebelah kiri, luka lecet pinggang sebelah kiri (LB). Korban Irna meninggal dunia dalam perawatan di RSUD Muara Teweh, Senin pagi. Peristiwa tabrakan terjadi Sabtu (9/9) sekitar pukul 17.30 WIB.
Baca Juga: Irna Warga Nihan Korban Tabrak Lari Akhirnya Meninggal
Mengenai penyebab kecelakaan, sebut Zulyanto, ada beberapa faktor, terutama faktor manusia, faktor kondisi jalan yakni permukaan jalan beraspal sifat jalan lurus menurun, dan faktor cuaca gelap malam hari. Akibat tabrakan, sepeda motor Yupiter mengalami kerusakan pada bagian depan. Adapun selain korban jiwa, kerugian material sekitar Rp3 juta.
Zulyanto memastikan, petugas Lantas sudah turun ke tempat kejadian perkara (TKP). Dari TKP, polisi mengevakuasi korban, melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, serta melakukan penyelidikan dan penyidikan. Dugaan sementara, ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya laka lantas tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, mayat Irna Lesy Yora sedang diotopsi di RSUD Muara Teweh. Korban menghembuskan nafas terakhir Senin pagi, sekitar pukul 07.00 WIB, setelah menjalani perawatan belasan jam usai insiden kecelakaan di Desa Mukut. Korban tercatat sebagai mahasiswi dan bekerja paruh waktu di R&B swalayan, Jalan Pramuka, Muara Teweh.(mel)
Discussion about this post