KALAMANTHANA, Palangka Raya – Janji tim Kalteng Putra untuk memberikan kemenangan bagi masyarakat Tambun Bungai, saat laga di kandang sendiri, ternyata ditepati. Ini, setelah meraih poin penuh ketika melawan tim Blitar United di Stadion Tuah Pahoe Palangka Raya, Minggu (30/9/2018).
Gol pertama kemenangan Laskar Isen Mulang ini, dicetak oleh Eki Nurhakim menit 24 dan gol pamungkas di menit 86 oleh Kushedya Hari Yudho. Dengan skor 2-0 ini, membawa Kalteng Putra bertengger di posisi tiga wilayah timur dengan poin 33.
Sebenarnya banyak peluang dari Kalteng Putra untuk mencetak gol lebih banyak lagi. Tetapi selalu kandas karena tidak bisa memanfaatkan finishing dengan baik, karena terburu-buru hendak mencetak gol.
Apalagi tim tamu tidak mau begitu saja memberikan kesempatan untuk Kalteng Putra menjebol gawang mereka lebih banyak, sehingga mempersempit ruang gerak para Laskar Isen Mulang.
Pelatih Kalteng Putra Kas Hartadi memberi apresiasi tinggi bagi anak asuhnya karena dengan kerjasama berhasil meraih poin tiga. Kendati diakuinya cukup sulit membongkar pertahanan tim lawan. Hal inilah yang nantinya akan dievaluasi terhadap skuatnya, sehingga saat laga home mendatang tidak lagi melakukan kesalahan yang sama.
Sementara itu Pelatih Blitar United Bonggo Pribadi mengucapkan selamat atas kemenangan Kalteng Putra. Walaupun skuadnya gagal untuk mencuri poin dari tim tuan rumah.
Kendati begitu ia tidak menyalahkan anak asuhnya. Terpenting sudah bermain all out. Apalagi manajemen tidak mentargetkan untuk menang atau memperoleh hasil imbang.
Kondisi stamina yang masih belum fit lantaran masih kecapaian akibat baru datang sehari jelang pertandingan, membuat anak asuhnya tidak bisa menjebol gawang Kalteng Putra. (tva)
Discussion about this post