KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Suplay air bersih PDAM Kabupaten Kapuas ke pelanggan sampai sekarang masih kurang lancar. Menurut Plt Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum Kapuas, Agus Cahyono, kurang lancarnya suplay air bersih sehubungan dengan kondisi air asin yang terjadi saat ini.
Agus mengatakan air baku yang disedot dari Sungai Kapuas Murung saat ini tercampur air laut sehingga berasa asin. Maka PDAM Kapuas terpaksa mendistribusikan air bersih ke pelanggan melalui pompa air Palingkau Kecamatan Kapuas Murung.
“Dengan kondisi air sungai yang asin saat ini, kita hanya mengoperasionalkan mesin pompa yang ada di Palingkau ke IPA 2 yang ada di kilometer 6, yang selanjutnya mendistribusikan air ke wilayah Selat, Kapuas Hilir dan Kapuas Timur,” katanya di Kuala Kapuas, Sabtu (6/10/2018).
Pompa air milik PDAM Kapuas yang ada di Palingkau tersebut, sambung Agus, kapasitasnya tidak sebesar mesin pompa air PDAM yang ada di Jalan Mahakam. “Kapasitas mesin pompanya kecil namun yang dilayani tiga wilayah, sehingga inilah yang menyebabkan distribusi air ke pelanggan menjadi tidak maksimal,” terangnya.
Untuk itu Agus pun memohon maaf kepada masyarakat apabila air bersih yang didistribusikan pihaknya kurang lancar dan berharap masyarakat dapat memahami kondisi yang terjadi saat ini dengan menggunakan air sebagaimana mestinya. “Jadi, pergunakanlah air seperlunya dan jangan menggunakan mesin sedot,” pintanya.
Terkait dengan adanya kerusakan mesin pompa pengolah air bersih PDAM di IPA 2. Agus mengatakan, bahwa mesin pompa yang baru sudah mulai didatangkan. “Hari ini teman-teman sudah ke Banjarmasin untuk mengambil pompa yang baru sehingga pendistribusian air bisa maksimal,” pungkasnya. (is)
Discussion about this post