KALAMANTHANA, Penajam – Demi meningkatkan prestasi dibidang olahraga khususnya di tingkat pelajar Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mendirikan Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Olahraga Terpadu berprestasi.
Peresmian Pusdiklat Olahraga Terpadu berprestasi di buka oleh Sekretaris Daerah PPU Tohar, Selasa (16/10/2018) dengan simulasi pemukulan Bola Voli kepada peserta pertandingan.
Dalam rangkaian tersebut Tohar menyampaikan dengan adanya Pusdiklat tentunya adanya prestasi ke depan, harapan Tohar bisa di harapkan kepada peserta didik untuk mencapai prestasi, tentu saja peran pendidik baik itu keluarga bahkan Kepala Sekolah serta dewan guru maupun lingkup yang berperan.
“Dalam hal itu kita harus mendukung supaya target dan sasaran tercapai,”pungkas Tohar.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan pelepasan balon dengan demikian resmilah Lounching Pusdiklat di lanjutkan dengan Peletakan batu pertama Bangunan Mushola Ar- Raudhah Sekolah Terpadu SDN 038 Penajam ,SMP 21 ,SMA 08 PPU. (hr)
Discussion about this post