KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Salah apa Suladi (23)? Warga Desa Sungai Undang RT 08 RW 02, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah ini jadi korban penusukan oleh orang tak dikenal saat dirinya tengah bersantai di rumah.
Suladi yang sehari-harinya berprofesi sebagai nelayan itu, kini harus merasakan penderitaannya. Dia terpaksa harus menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kuala Pembuang.
Berdasarkan keterangan dari aparat kepolisian dari Polres Seruyan, kronologis kejadian bermula saat korban tengah asyik menonton televisi di rumahnya pada Kamis (25/10/2018) sekitar pukul 00.00 WIB. Saat itu, Suladi sedang menunggu kantuk datang sebelum bisa merebahkan diri di pembaringan.
Tiba-tiba saat itu, datang tiga orang mengetuk pintu rumahnya. Suradi agak kaget, tapi dia tetap membukakan pintu. Sang tamu bermaksud menanyakan dan mencari seseorang. Korban menjawab jika orang yang mereka cari tidak berada di rumah.
Tak lama kemudian, satu dari tiga orang tersebut, secara spontan menusuk bagian perut sebelah kiri korban hingga mengeluarkan banyak darah. Usai menusuk korban yang tengah tergeletak di lantai rumah, ketiga pelaku langsung kabur melarikan diri. (prn)
Discussion about this post