KALAMANTHANA, Muara Teweh – SMPN 2 dan SMPN 6 Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara ditunjuk oleh Direktorat Pembinaan SMP Kemendikbud sebagai sekolah pelaksana Kelas Olah Raga (KOR) di Provinsi Kalimantan Tengah.
Berbanggalah masyarakat Bumi Iya mulik Bengkang Turan, karena kedua sekolah tersebut ikut ditunjuk diantara seratus sekolah se-Indonesia.
Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara, Feriansyah dalam sambutannya pada saat pembukaan lomba antar sekolah menyampaikan, dengan menyelenggarakan lomba kelas olahraga, diharapkan bisa mengukur kemampuan siswa pada cabang yang diperlombakan.
“Selain itu juga untuk meningkatkan prestasi olahraga dan mutu akademik pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan sekolah dalam upaya mempersiapkan calon peserta olimpiade O2SN Kabupaten Barito Utara yang selanjutnya ketingkat provinsi,” jelasnya di halaman SMPN 2 Muara Teweh, Sabtu (24/11/2018).
Sedangkan Kepala sekolah SMPN 2 Muara Teweh, Apualudin mengatakan, pembinaan kelas olahraga terdapat empat cabang olah raga yaitu cabang atletik, Sepak bola, basket dan bola volly. Sedangkan yang diperlombakan yaitu atletik yang terdiri dari lari 60 meter, lompat jauh, tolah peluru dan lempar lembing.
Tujuan diselenggarakannya kompetisi antar kelas olah raga ini adalah untuk meningkatkan silaturahmi antar sekolah olah raga, mengukur hasil pembinaan dan merupakan program kelas olah raga yang telah ditetapkan.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Komite SMPN 2 Muara Teweh, Sukawati dalam sambutannya menyampaikan apresisasi setinggi tingginya kepada SMPN 2 Muara Teweh, yang mana selama tahun 2018 banyak prestasi dibidang olahraga.
Capaian prestasi tersebut menurut Sukawati, dapat menjadi modal untuk masuk ke SLTA tanpa melalui system jonasi tapi lewat jalur prestasi. Dan, bagi Pembina yang mengikuti tes CPNS dan tidak mencapai passing grade juga bisa lulus melalui jalur prestasi.
“Capailah prestasi setinggi-tingginya, bukan hanya berbicara di tingkat Kabupaten Barito Utara, tetapi juga untuk provinsi, nasional dan internasional, junjung tinggi spotivitas, menang dengan cara terhormat dan kalau pun kalah harus juga dengan cara terhormat,” pesannya diakhir sambutan. (ss)
Discussion about this post