KALAMANTHANA, Jakarta – Hanya dalam dua hari, bonek kehilangan dua pemain yang paling mereka inginkan. Setelah Andik Vermansyah, kini giliran Evan Dimas Dharmono yang gagal direkrut Green Force.
Evan Dimas yang lama merumput untuk klub Malaysia, Selangor FA, memilih bergabung dengan Barito Putera. Tak hanya mengejutkan bonek, bergabungnya mantan bintang Timnas U-19 itu juga membuat kaget sekaligus bangga pendukung Laskar Antasari.
Manajemen Barito Putera telah memperkenalkan Evan Dimas setelah gelandang berusia 23 tahun itu menandatangani kontrak berdurasi satu tahun. Penandatanganan kontrak dilakukan di kediaman pemilik klub, Hasnuryadi Sulaiman di Jakarta, Selasa (25/12).
“Kita bersyukur Evan Dimas sudah bergabung dan menjadi bagian keluarga besar Barito Putera. Semoga hadirnya Evan bisa membawa keberkahan bagi kita dan Barito bisa berprestasi di 2019. Amin Allahummaamin,” kata Hasnur dilansir akun Instagram resmi Barito Putara.
Keputusan Evan Dimas memilih Barito Putera sekaligus memupus ambisi Persebaya Surabaya untuk mendapatkan jasa mantan pemainnya itu. Evan Dimas pernah membela tim junior dan senior Persebaya.
Evan Dimas mengaku senang bisa bergabung dengan Barito Putera. Pemain timnas Indonesia itu berkomitmen akan membawa tim berjuluk Laskar Antasari ini berprestasi di msuim depan.
“Karena saya sudah komitmen sama Barito, jadi sebagai seorang profesional saya harus membawa Barito berprestasi di tahun depan,” tegas Evan Dimas.
Evan Dimas merupakan pemain pujaan bonek kedua yang lepas dari incaran Persebaya dalam dua hari ini. Sebelumnya, Andik Vermansyah memutuskan bergabung dengan Madura United.
Padahal, sehari setelah Andik lepas, pentolan Boneh Hasan Triro bahkan berani mengklaim Persebaya dan Evan Dimas nyaris sudah menvapai kesepakatan 100 persen. “Saya lihatnya sudah 75 persen saja. Evan Dimas akan bermain di Persebaya Surabaya,” ujarnya. (*)
Discussion about this post