KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Wakil Bupati Kapuas, H M Nafiah Ibnor di hari kedua kunjungan kerjanya ke SOPD, Selasa (22/1/2019), menyambangi Kantor Dinas Pendidikan di Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah.
Di Kantor Dinas Pendidikan yang dipimpin oleh Ilham Anwar ini, Wabup Kapuas menekankan agar menggunakan fungsi manajemen dengan sebaik-baiknya salah satunya dengan membuat perencanaan kerja.Selain itu, pelaksanaan kerja juga harus dicatat dan permasalahan yang ada agar dibicarakan dengan atasan dan juga teman.
“Dinas Pendidikan ini sangat banyak melayani kepada masyarakat karena disini adalah pelayanan untuk mencerdaskan semua manusia. Karena kita mengelola para guru, para pendidik, dan juga masyarakat,” katanya.
Dalam kesempatan itu Nafiah juga mengharapkan untuk seluruh perangkat daerah agar loyal dengan pimpinan, teman dan juga pekerjaan serta disiplin bekerja agar Pemerintah Kabupaten Kapuas semakin baik.“Jangan sampai ada rasa tertekan saat bekerja, bekerjalah bersama-sama dengan rasa damai jaga selalu gairah bekerja,” ucapnya.
Kegiatan kunker ke SOPD dilakukan Wabup dalam rangka untuk menjaga jalinan silaturahim antar pejabat pemerintah bersama dengan kepala dinas, pelaksana tugas/karyawan atau staf di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas.
Dalam kegiatan kunker ini Nafiah Ibnor didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kapuas, Hidayatullah, Kabag Pemerintahan Setda Kabupaten Kapuas, Fery Noah, Kabid E-Government Dinas Kominfo Kabupaten Kapuas Nazmiannoor, dan segenap perangkat daerah. (is)
Discussion about this post