KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Komisi I DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah melakukan kunjungan kerja ke sejumlah desa di Kecamatan Mantangai dan Kecamatan Timpah. Sesuai jadwal, kunker dilaksanakan dari tanggal 23-27 Januari 2019.
Menurut Ketua Komisi I DPRD Kapuas, Darwandie, kunker pihaknya ke dua wilayah kecamatan tersebut dalam rangka monitoring ketahanan kelembagaan pemerintahan desa di sana dan kelembagaan permusyawaratan desa serta kordinasi dan fasilitasi percepatan rencana pemekaran desa.
“Termasuk kita juga monitoring lembaga penyelanggara pemilu yang ada di tingkat desa,” ujarnya kepada KALAMANTHANA usai rapat badan musyawarah di Kantor DPRD Kapuas, belum lama ini.
Di Kecamatan Mantangai desa yang dikunjungi adalah Desa Lapetan dan Desa Tumbang Muroi. Sementara di Kecamatan Timpah yang dikunjungi Komisi I adalah Dusun Kanjarau Desa Petak Puti.
“Kunjungan kami ke Desa Lapetan dan Tumbang Muroi khusus monitoring lembaga penyelanggara pemilu yang ada di sana. Kenapa, karena ini merupakan desa perbatasan yang tentu saja memiliki dinamika tersendiri terkait pelaksanaan pemilu nantinya,” terang Darwandie.
Sedangkan kunjungan ke Dusun Kanjarau Desa Petak Puti Kecamatan Timpah, dewan ingin memfasilitasi persiapan kepanitiaan pemekaran desa di sana.
“Jadi, Dusun Kanjarau ingin ditingkatkan menjadi desa. Nah, Komisi I berkepentingan untuk melakukan rapat koordinasi terkait fasilitasi kepanitiaannya,” ungkapnya.
“Maklum karena itu dusun jadi kami juga merasa punya tanggung jawab terhadap masyarakat di sana bagaimana cita-cita mereka untuk memerdekakan diri menjadi desa itu bisa terlaksana,” tambah legislator asal PPP ini. (is/adv)
Discussion about this post