KALAMANTHANA, Muara Teweh – Memasuki usianya yang ke 40, SMPN 2 Muara Teweh merayakannya dengan berbagai kegiatan lomba diantaranya Futsal Putra tingkat SD dan SMP, Volly, Basket dan lainnya, 5-16 Februari 2019.
Ulang tahun SMPN 2 Muara Teweh tepatnya di tanggal 17 Februari 2019, tapi puncak perayaan HUT dilaksanakan, Kamis (21/2/2019) dihalam sekolah setempat. Hadir pada acara yaitu Sekretaris Disdik Barut, Feriansyah, Kordinator Pengawas SMP Tandu, Ketua Komite Sukawati Hariani, Guru Alumni SMPN 2 Muara Teweh dan lainnya.
Kepala SMPN 2 Muara Teweh, Apualudin dalam sambutanya mengatakan, pada usia 40 SMPN 2 Muara Teweh telah mengabdikan diri di bidang pendidikan adalah merupakan usia yang panjang dan matang, sehingga sudah banyak mencetak banyak sarjana dan prestasi.
“Di ulang tahun ke 40 ini, kami bertekad untuk memajukan SMPN 2 Muara Teweh kedepan dengan semangat meningkatkan generasi cerdas, beriman dan bermartabat,” ujarnya.
Ketua Komite SMPN 2 Muara Teweh, Sukawati Hariani mengatakan, usia 40 bukanlah usia yang muda, itu artinya begitu panjang perjalanan yang sudah dilalui dalam meraih prestasi yang membanggakan seperti yang dilihat sekarang.
“Kami siap wujudkan visi dan misi sekolah selangkah demi selangkah walaupun sesulit apapun itu. Karena langkah yang panjang itu perlu diawali dengan satu langkah di awal. Oleh karena itu, kami dari komite sekolah sepenuhnya memberikan dukungan,” ujarnya.
Ditempat yang sama, Sekretaris Disdik Barut, Feriansyah dalam sambutannya mengajak kepada semua pihak bersama sama dalam meningkatkan prestasi dan kualitas pendidikan yang ada di SMPN 2 Muara Teweh, sehingga mampu bersaing dengan sekolah sekolah yang ada di Barut khusunya dan Kalimantan Tengah umumnya.
“Kami harap kepada bapak/ibu guru selaku pendidik dan ujung tombak untuk selalu meningkatkan hasil ujian nasional lebih baik dari sebelumnya. Untuk siswa SMPN 2 Muara Teweh, raihlan prestasi yang cemerlang dengan semangat belajar yang tinggi,” pesan Feriansyah. (ss)
Discussion about this post