KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Setelah sukses menggelar Millennial Road Safety Festival (MRSF) beberapa waktu lalu di halaman kantor Bupati Barito Timur di TamiangLayang, kali ini kembali Polres dan Pemkab Barito Timur, Kalimantan Tengah menggelar kegiatan serupa di lapangan bola SMN Ampah Kecamatan Dusun Tengah.
Selain melaksanakan kegiatan senam kolasal millenial, deklarasi millennial road safety, millenial enterpeneur expo, safety riding, juga dilaksanakan one day bhayangkara adventure menggunakan motocross, yang diikuti oleh Wakil Gubernur Kalteng Habib Said Ismail, Dirkrimsus Polda Kalteng, Bupati, Wakil Ketua DPRD dan FKPD Bartim, serta 800 lebih peserta one day bhayangkara adventure, termasuk peserta dari provinsi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Timur, pada Sabtu (23/2/2019).
Kapolres Bartim AKBP Zulham Effendy dalam sambutannya mengatakan acara ini adalah rangkaian kegiatan MRSF yang dilaksanakan Mabes Polri. Acara ini dimaksudkan untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia.
Orang nomor satu di jajaran Polres Bartim juga mengingatkan pada 17 April akan dilaksanakan pemilihan umum, yaitu Pemilihan Presiden, DPD, DPR RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten.
“Saya mengimbau kepada generasi millenial, yang sudah mempunyai hak pilih agar menggunakan hak pilihnya pada saat pemilihan nanti, tentukan pilihan sesuai dengan hati nurani masing-masing,” pungkas Zulham.
Sementara itu Bupati Bartim Ampera AY Mebas mengatakan, MRSF tahun 2019 merupakan program nasional dari Polri yang memang seharusnya didukung, sebagai upaya mencegah dan menekan terjadinya kecelakaan lalu lintas, nenuju Indonesia gemilang.
Kegiatan SMRF tahun 2019 bertujuan untuk mengampanyekan keselamatan berlalu lintas dan sasarannya adalah generasi millennial, dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan generasi millennial bisa menjadi pelopor dalam berlalu lintas dan angka kecelakaan bisa diminimalisir.
“Dengan adanya gerakan kampanye keselamatan bagi generasi millennial ini, kita harapkan dapat menurunkan angka korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas,” harap Ampera. (afa).
Discussion about this post