KALAMANTHANA,Buntok – Tahap pertama pengiriman logistik pemilu untuk wilayah Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah, sudah sampai di Banjarmasin. Kini, KPU setempat mengambilnya ke ibu kota Kalimantan Selatan itu.
“Logistik dikirim dalam dua tahap. Yang pertama telah dikirim dari pelabuhan Tanjung Priok ke Banjarmasin pada 5 Maret dan telah tiba. Kami segera melakukan pengambilan,” kata Ketua KPU Barsel Bahruddin kepada KALAMANTHANA di Buntok, Senin (11/3/2019).
Ia mengatakan, proses pengambilan ini dilakukan tidak hanya oleh KPU saja, namun bersama dengan tim yang dibentuk Bupati, baik Bawaslu, Polisi, TNI dan lainnya.
Selain itu, ujar Baharudin, pihaknya akan selalu koordinsasi kapan kedatangan logistik pemilu tahap kedua, untuk bisa melakukan penjemputan logistik pemilu tersebut.
“Yang jelas logistik yang sedang kita lakukan proses penjemputan ini kita tidak tahu jumlahnya berapa dan kondisinya bagaimana. Mudah-mudahan semua proses berjalan lancar,” pungkas Bahruddin. (fik)
Discussion about this post