KALAMANTHANA, Muara Teweh – 25 murid SD/MI yang mewakili delapan kecamatan, mengikuti mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) mata pelajaran Matematika dan IPA (MIPA) tingkat Kabupaten Barito Utara, di Muara Teweh, kemarin.
Masdulhaq mengatakan OSN untuk peserta didik SD/MI diselenggarakan secaraa berjenjang untuk memotivasi peserta didik guru, pengelola, dan pembina pendidikan untuk berkompetitif secara sehat dengan mengedepankan sportifitas guna mencapai prestasi terbaik.
Ia menambahkan, pelaksanaan OSN merupakan program nasional yang rutin digelar dan dirintis sejak tahun 2003. Kegiatan ini merupakan salah satu wadah strategis untuk mengembangkan daya nalar, kemampuan memecahkan masalah kreativitas dan sportivitas siswa dan siswi.
Selain itu, sebut Masdulhaq, pelaksanaan OSN secara berkelanjutan akan berdampak positif pada peningkatan pembelajaran dan mutu pendidikan sehingga siswa memiliki daya juang yang tinggi, kompetitif dan inovatif. Sekaligus sebagai sarana penguatan mutu pendidikan di jenjang sekolah dasar.
OSN MIPA untuk SD/MI tingkat kabupaten dibuka oleh Kadis Pendidikan Kabupaten Barut Masdulhaq serta dihadiri pejabat mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Barut, mewakili Korwil Pendidikan Kecamatan, kepala sekolah, dan guru pendamping serta pesertaa didik SD/MI.(mel)
Discussion about this post