KALAMANTHANA, Palangka Raya – Ratusan rumah di pemukiman padat penduduk di Jalan Riau Gang Rindang Banua 2, Palangka Raya, Sabtu (30/3/2019) sekitar pukul 03.30 WIB, diamuk sang jago merah. Kerugian ditaksir mencapai Rp3,5 miliar.
Ratusan petugas pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang diperkirakan berasal dari salah satu rumah penjual soto. Api berhasil dipadamkan kurang lebih 2 jam.
Salah satu kendala yang membuat petugas kesulitan memadamkan api, karena akses jalan masuk begitu sempit, sehingga pemadaman menggunakan pipa atau slang air hingga menuju rumah yang terbakar.
Ditambah lagi angin saat kebakaran bertiup kencang sehingga, bangunan rumah warga yang didominasi bahan kayu dan jarak permukiman yang rapat, sangat mudah dilalap api, sehingga banyak sekali rumah yang terbakar.
Kapolresa Raya AKBP Timbul R.K. Siregar, mengatakan, kerugian material akibat kebakaran di pemukiman ini, ditaksir Rp3,5 milyar. Sedangkan bangunan yang terbakar diperkirakan sebanyak puluhan unit yang rata-rata terbuat dari kayu.
“Saya atas nama pribadi dan Polres Palangka Raya ikut berduka atas musibah kebakaran yang menimpa saudara-saudara kita di Puntun. Semoga kita semua diberi kekuatan dan kesabaran dalam menjalani musibah ini,”imbuhnya. (tva)
Discussion about this post