KALAMANTHANA, Buntok – Memasuki hari ketiga dalam penghitungan suara oleh Panitia Pemilu Kecamatan (PPK) Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan, baru berjalan hampir separo dari penghitungan seluruh suara yang ada. Petugas diharap jaga kesehatan.
Ketua PPK Dusel Sutrisno mengatakan, dari 27 desa serta kelurahan yang ada di Dusel, baru berjalan 14 desa yang telah memasuki penghitungan suara untuk semua suara yang telah masuk di PPK Dusel hingga Senin (22/4/2019).
“Sementara diperkirakan untuk suara yang telah kita hitung pada sidang pleno sudah bisa dibilang hampir separuh,” kata Sutrisno kepada KALAMANTHANA di Kantor Kecamatan Dusel.
Ia juga mengatakan, pihaknya untuk penghitungan kali ini bisa dibilang tidak ada kendala, namun paling ada sedikit di saat penempatan penghitungan suara pada saat di pihak KPPS.
“Kita ada temukan penempatan suara yang sah dan tidak sah, ada salah penempatan, sehingga waktu sidang pleno di PPK ada sedikit kesulitan waktu pencarian saat penghitungan,” ungkap Sutrisno.
Saat ini penghitungan suara pada sidang pleno tinggal beberapa desa dan kelurahan, namun ada dua kelurahan yang memiliki TPS yang cukup banyak. Untuk dua kelurahan tersebut satu kelurahan ada yang 51 TPS dan satu lagi 41 TPS.
“Maka dari itu penghitungan suara pada sidang pleno PPK Dusel, kita menargetkan selesai 7 hari, namun kita juga mendapatkan waktu dari KPU 10 hari,” ujar Sutrisno.
Ditambahkannya petugas PPK Dusel kiranya dalam melaksanakan tugas penghitung pada sidang pleno kali ini bisa dilaksanakan secara profesional dan juga dapat menjaga kondisi kesehatannya. “Karena tugas yang kita emban ini merupakan amanah dan juga dalam bertugas jangan sampai mengabaikan kesehatan kita sendiri,” pungkas Sutrisno sekaligus mengingatkan anggotanya. (fik).
Discussion about this post