KALAMANTHANA, Muara Teweh – Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Atal S Depari tiba di Muara Teweh Ibukota Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah , Senin (29/04/2019).
Bagi Atal, perjalanan ke Muara Teweh atau Kalimantan Tengah, seperti pulang ke kampung kedua saja. Pasalnya, wartawan senior ini pernah dua tahun bermukim di Palangka Raya.
Ketua PWI Barito Utara, Robi Cahyadi mengatakan kedatangan Ketua Umum PWI ke Muara Teweh dalam rangka menghadiri Puncak Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke- 73 Tingkat Provinsi Kalteng yang akan di gelar di Balai Antang Senin malam.
Kedatangan rombongan Ketua Umum dan Rombongan yang menggunakan pesawat Susi Air disambut langsung ketua PWI Kalteng Sutransyah, Bupati Barut Nadalsyah ,Wabup Sugianto dan jajaran FKPD, pimpinan SKPD serta para anggota PWI Kalteng dalam rangkaian acara Adat Dayak Taboyang Potong Ompong atau yang biasa dikenal potong pantan.
Pada kesempatan itu Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari mengatakan dirinya sangat tersanjung atas acara ritual penyambutan yang cukup meriah, meskipun Barito Utara tidaklah asing baginya, tetapi ini adalah kehormatan yang luar biasa, katanya
Sebelum menghadiri Puncak Acara HPN Tingkat Provinsi Kalteng, Ketua Umum dan Rombongan akan meninjau kantor PWI Barito Utara, dan meninjau kegiatan pengobatan gratis dan pameran buku yang merupakan bagian dari rangkaian kegiatan HPN 2019.(tin)
Discussion about this post