KALAMANTHANA, Sanggau – BH (31), pria Sungai Daun, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, kini mendekam di ruang tahanan Mapolsek Entikong. Dia bisa saja dibidik dua pasal sekaligus, menjadi intel gadungan TNI dan menipu perempuan muda bernama LK (24).
BH, urusan asmara, memang licin. Tak segan-segan dia mengaku intel TNI agar bisa menaklukkan pujaan hatinya, LK, warga Panga Bintawa, Kecamatan Entikong. Kepada LK, BH mengaku sebagai intel Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns. Modalnya cuma foto-foto dirinya mengenakan seragam TNI.
Aksi Budi akhirnya terbongkar, setelah LK menceritakan soal ‘pacar intel-nya’ itu ke prajurit Satgas Yonmek 643/Wns di Pos Panga. Mendengar cerita LK, anggota Yonmek Pos Panga lantas menjemput BK di tempatnya menginap. BK kemudian dibawa ke Pos Satgas Pamtas Panga. Di situ, kedok Budi terbongkar.
“Setiba di pos, anggota menanyakan perihal identitas dan kejadian antara korban dan pelaku. Tapi, jawaban pelaku berbelit-belit. Dia mengaku bujangan dan tinggal di Lubuk Sabuk, tapi ternyata bukan,” ungkap Komandan Satgas Pamtas Yonmek 643/Wns, Mayor Inf. Dwi Agung Prihanto, Senin (20/5/2019), seperti dilansir RRI.
Kemudian, prajurit Pos Satgas Pamtas Panga berkoordinasi dengan personil Pos Satgas Pamtas Sungai Daun untuk mengecek alamat rumah sesuai identitasnya di KTP.
“Ternyata setelah dikonfrontir, pelaku sebenarnya sudah berkeluarga, punya istri dan satu anak. Pelaku mengaku sebagai intel TNI untuk menipu korban agar bersedia menjadi pacarnya,” ujarnya.
Tak terima ditipu intel gadungan TNI, Lidia pun melaporkan kekasihnya itu ke Polsek Entikong. (ik)
Discussion about this post