KALAMANTHANA, Palangka Raya – Walaupun pada 2019, perolehan suara Demokrat Kalteng meningkat signifikan jika dibanding 2014. Tetapi hal ini tak membuat Ketua DPD Demokrat Kalteng Nadalsyah menjadi jemawa. Namun hasil yang diraih kerjakeras semua kader dan mesin partai di seluruh daerah.
“Saya ucapkan terima kepada seluruh kader, yang membantu jor-joran di lapangan sehingga suara Partai Demokrat di Kalteng menggeliat,”kata Nadalysah di Palangka Raya, Rabu (22/5/2019).
Demokrat Kalteng pada tahun ini, bisa dikatakan mengukir sejarah, karena dapat mengirimkan satu perwakilannya duduk di Senayan. Sedangkan untuk di tingkat DPRD provinsi sebanyak 6 kursi, bertambah satu kursi jika dibanding 2014. Begitu juga di tingkat kabupaten, semua kursi terisi, tak terkecuali di Kabupaten Sukamara, yang sebelumnya tidak ada perwakilan dari Partai Demokrat, kali ini bisa terpenuhi.
Nadalsyah mengaku dirinya masih minim pengalaman politik, terutama sebagai ketua partai, sehingga tidak pernah mematok target. Tetapi kedepan pembenahan akan terus dilakukannya, dengan pengalaman Pileg 2019, sehingga dapat lebih meningkatkan perolehan suara 2024.
“Kita sebagai Partai Demokrat wajib menyalurkan aspirasi-aspirasi masyarakat di kabupaten masing-masing. Karena kita sebagai perwakilan masyarakat,”ujarnya.(tva)
Discussion about this post