KALAMANTHANA, Muara Teweh – Musibah tanah longsor terjadi di Desa Bintang Ninggi I, Kecamatan Teweh Selatan, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, Rabu (6/6) sekitar pukul 22.00 WIB. Akibatnya tiga keluarga di RT 04 harus merayakan Lebaran di pengungsian.
Rumah tiga warga roboh karena tanah pinggir sungai longsor akibat abrasi. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
“Tak ada angin, tak ada hujan malam itu, tiba-tiba saja terjadi tanah longsor yang merobohkan rumah kami,” ujar pemilik rumah bernama Sabirin kepada wartawan, Sabtu (8/6/2019).
Saat terjadi musibah, Sabirin langsung keluar rumah. Ia melihat rumahnya dalam kondisi miring dan tanah disekitar rumah terbelah. Dua rumah tetangganya juga bergeser ke pinggir sungai, tetapi mereka sudah duluan mengungsi, saat terjadi longsor pertama, pada tiga hari yang lalu.
Kepala Desa Bintang Ninggi I, Efri Budi, membenarkan musibah yang dialami tiga KK di RT 04, Desa Bintang Ninggi. Pihaknya telah melaporkan hal tersebut via telepon kepada Camat Teweh Selatan. “Kami melaporkan melalui sambungan telepon karena terbentur libur lebaran. Senin, kami akan melakukan rapat desa, guna mencari solusi penanganan. Pemdes Bintang Ninggi I sangat berhaarp bantuan dari pemerintah daerah,” ucap Budi.(mel)
Discussion about this post