KALAMANTHANA, Buntok – Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Kebudayaan (Disporaparbud) Barito Selatan, Kalimantan Tengah, bertekad untuk dapat mengeksplorasi semua destinasi wisata yang ada di wilayah tersebut.
Kepala Disporaparbud Barsel, Manat Simanjuntak mengatakan, pihaknya akan terus selalu berupaya untuk dapat mengeksplor setiap destinasi yang ada di Barsel baik itu yang sudah diperdakan ataupun belum.
“Kita akan selalu mengupayakan yang terbaik untuk dapat mengeksplor semua destinasai wisata, namun secara bertahap sesuai dengan prosedur yang ada,” kata Manat kepada KALAMANTHANA Senin (1/7).
Pihaknya, sesuai dengan riparda yang lagi dibesut pada sekarang ini, yang mana dari rancangan yang sudah ada, diperkirakan ada 12 destinasi wisata di wilayah Barsel ini. Nantinya akan dibuatkan pula perda dan perbupnya sesuai dengan prosedur yang ada. “Kita akan terus upayakan yang terbaik agar dapat dibuatkan perda dan perbupnya, namun tetap sesuai dengan prosedurnya,” ucap Manat.
Selain itu, ujar Manat, bidang pariwisata ini tentunya juga bisa menjadi sektor dalam meningkatkan PAD bagi daerah. Namun untuk saat ini pihaknya masih fokus untuk wisata Sanggu dan Malawen yang destinasi wisatanya sudah diperdakan.
“Kita akan lebih fokus terhadap destinasi wisata yang sudah diperdakan dulu dalam pemberdayaan ini, seperti salah satu contoh wisata Desa Sanggu atau Danau Malawen,” ujar Manat.
Disporaparbud, sebutnya, akan terus berupaya dalam penggalian dan peningkatan destinasi wisata yang ada di Barsel. Tentunya semua itu juga harus mengacu pada amenitas, atraksi dan akses (3A) agar dapat betul-betul mengeksplor destinasi wisata yang ada.
“Yang jelas kita akan terus berupaya dalam mengeksplor destinasi wisata yang ada di Barsel, namun perlu proses salah satunya mengacu pada 3A tadi,” pungkas Manat. (fik)
Discussion about this post