KALAMANTHANA, Muara Teweh – Sebagai bukti kepedulian terhadap pengembangan kualitas kesehatan bayi, Pemerintah Desa Batu Raya I, Kecamatan Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, terus membenahi fasilitas kesehatan. Salah satunya melalui renovasi Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di wilayahnya.
Kepala Desa Batu Raya I, Sehat mengemukakan, renovasi bangunan dan pagar halaman Posyandu Melati dan pagar halaman menggunakan dana desa (DD) 2019. Biaya pembuatan pagar dan penyiringan halaman posyandu menelan dana Rp28,3 juta. Sedangkan pembuatan pagar tanaman obat keluarga (Toga) sebesar Rp7,6 juta.
Menurut Sehat, Posyandu Melati terletak di Jalan Panglima Batur, Desa Batu Raya I. Bangunan posyandu direnovasi demi pningkatan pelayanan kepada masyarakat, khususnya kepentingan pemeriksaan kesehatan bayi.
Tujuan lain renovasi Posyandu Melati, sambung Sehat, guna persiapan menyambut lomba tingkat provinsi, karena Posyandu Desa Batu Raya I didapuk sebagai duta Kabupaten Barut tahun 2019. “Sekalian pagar dan fasilitas pendukung posyandu dan toga diperbaki,” tukas dia. (mel)
Discussion about this post