KALAMANTHANA , Tamiang Layang – Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas bertindak sebagai inspektur upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-73 di Mapolres Bartim, Rabu (10/7/2019).
Upacara dihadiri pejabat TNI Polri dan pejabat sipil dan investor, tokoh agama serta tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Bartim.
Presiden Joko Widodo dalam amanatnya yang dibacakan Bupati Ampera AY Mebas mengatakan, adanya kerja keras dan pengabdian Polri telah dirasakan masyarakat melalui keamanan dan kenyamanan diseluruh wilayah Indonesia.
Polri telah berhasil mengamankan Pemilu 2019 sehingga pesta demokrasi terselenggara dengan aman di seluruh wilayah Indonesia.
Selain itu,Polri juga berhasil mengamankan arus mudik dan arus balik pada perayaan Idul Fitri telah berjalan lancar.
Presiden juga meminta jajaran Polri agar terus mengungkap kejahatan serta jaringan terorisme dan kejahatan lainnya.
Kemudian, laporan keuangan Polri kata Presiden yang terus mendapat opini WTP dari BPK selama enam tahun berturut-turut.
Kinerja Polri dalam menangani keamanan terus mendapat pujian dari masyarakat Indonesia bahkan sampai dunia internasional.
Polri kata Presiden harus terus meningkatkan kinerja serta memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Terorisme masih menjadi ancaman berbangsa dan bernegara yang harus ditangani dan ditindak secara tegas dan profesional.
Presiden berharap, Polri terus meningkatkan pelayanan publik yang modern serta murah termasuk memperkuat koordinasi dengan TNI pemerintah daerah dan masyarakat.
Ampera menambahkan,khusus untuk Kabupaten Bartim diharapkan seiring dengan bertambahnya usia yang 73 ini,diharapkan adanya kerjasama yang baik antara TNI Polri bisa bekerjasama dengan masyarakat.
“Dengan terjalinnya kerjasama yang baik diyakini kondisi keamanan dan ketertiban di wilayah Bartim akan terus kondusif,” harap Ampera.
Sementara itu Kapolres Bartim AKBP Zulham Effendi mengatakan di usia yang ke73 tahun, pihaknya akan bekerja secara profesional dengan semangat promoter, pengabdian Polri untuk masyarakat Bangsa dan Negara.
“Artinya kita harus selalu berada di depan dalam menumpas segala bentuk kejahatan. Selain itu, yang utama kami akan selalu berupaya melindungi, mengayomi masyarakat dengan baik,” ucap Zulham. (tin)
Discussion about this post