KALAMANTHANA, Palangka Raya – Peringatan Hari Jadi Pemerintah Kota Palangka Raya ke-54 dan Hari Jadi Kota Palangka Raya ke-62 jadikan sebagai semangat baru dalam rangka mewujudkan percepatan pembangunan Kota Palangka Raya.
Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran dalam amantnya yang dibacakan oleh Wakil Gubernur, Habib Ismail Bin Yahya mengajak seluruh komponen masyarakat dan penyelenggara pemerintah serta berbagai pihak untuk wujudkan pembangunan kota Palangka Raya.
Untuk mewujudkan hal tersebut, diperlukan semangat kebersamaan, kerja keras, kekompakan dan partisipasi seluruh komponen masyarakat yang ada.
“Apabila hal tersebut sudah diIakukan secara bersama-sama, lnsya Allah segala berbagai hambatan dalam proses penyelenggaraan pembangunan Kota Palangka Raya dapat teratasi,” ujar Gubernur, Rabu (177/2019)
Dengan bertambahnya usia Kota Palangka Raya mampu menjadi Kota yang profesional, berdaya saing tinggi dan memberikan pelayanan secara prima sehingga dapat mewujudkan masyarakat Palangka Raya yang damai, rukun, maju, berkeadilan dan sejahtera serta semakin diberkahi Allah SWT dalam setiap kemajuannya.
Berbagai keberhasilan pembangunan yang telah dicapai Pemko Palangka Raya harus dapat dipertahankan dan ditingkatkan agar lebih baik lagi. “Mari kita bangun kebersamaan, kita kembangkan dan tingkatkan budaya gotong royong, keterbukaan, kesetaraan serta saling menghormati dalam filosofi Huma Betang dan Belum Bahadat,” tambahnya. (azz)
Discussion about this post