KALAMANTHANA, Penajam – Baru satu kepastian yang disampaikan Presiden Joko Widodo terkait pemindahan ibu kota: Kalimantan. Jika Jokowi menunjuk Penajam Paser Utara, pemerintah daerah setempat siap.
Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Abdul Gafur Masud, mengaku wilayahnya siap menjadi ibu kota negara. Bahkan kesiapan itu langsung dinyatakan jika pemerintah akhirnya menunjuk kabupaten pemekaran dari Paser tersebut.
“Seandainya hari ini PPU ditunjuk oleh Presiden Jokowi sebagai ibu kota negara, besoknya kami langsung menyiapkan lahannya. Kami cukup siap dari segi apapun,” kata Abdul Gafur Masud di Penajam.
Ada dua kandidat yang pernah disebut-sebut sebagai calon ibu kota negara jika Jokowi menunjuk Kalimantan Timur. Selain Penajam Paser Utara, kandidat lainnya adalah kawasan Bukit Soeharto di wilayah Kutai Kartanegara.
Gafus sendiri menyatakan harus meyakinkan pemerintah pusat bahwa Kalimantan Timur sangat siap menjadi ibu kota negara menggantikan DKI Jakarta.
“Infrastruktur di Kaltim sangat siap. Ada pelabuhan dan ada bandara berskala internasional. Lahan di Kaltim pun cukup luas,” katanya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi memastikan jika Ibukota Indonesia dipindah ke Pulau Kalimantan. Namun, kepastian provinsi mana yang akan ditunjuk, baru akan diumumkan pada bulan Agustus mendatang. (hr)
Discussion about this post