KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Upaya untuk mengurangi sampah dan memberikan edukasi tentang penanganan sampah di lingkungan sekolah dilakukan Bidang Pertamanan dan Kebersihan (PK) Dinas PUPRPKP Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah dengan mengadakan sosialisasi ke sejumlah sekolah di daerah setempat, Jumat (9/8/2019).
Dalam melaksanakan kegiatan sosialisasi pembatasan sampah di lingkungan sekolah, Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas PUPRPKP Kapuas membentuk beberapa tim. Tim yang dipimpin Kasi Kebersihan Bidang PK, Akhmad Suriansyah, melaksanakan sosialisasi ke SMPN 2 Sei Tatas, SMPN 3 Selat, MAN Selat dan MIN Selat.
Kepala Bidang Pertamanan dan Kebersihan Dinas PUPRPKP Kapuas, Ahmad Isnaeni, mengatakan, sosialisasi pembatasan sampah dilingkungan sekolah mereka laksanakan salah satu tujuannya adalah untuk mengurangi sampah sekaligus memberikan edukasi tentang cara penanganan sampah di lingkungan sekolah khususnya pengomposan.
“Dalam kegiatan sosialisasi kami juga mengajarkan kepada siswa dan pihak guru cara penanganan sampah melalui pengomposan. Jadi, bahan-bahan untuk pengomposan tadi juga kita berikan kepada pihak sekolah,” katanya usai melaksanakan sosialisasi.
Ditambahkan Isnaeni bahwa sosialisasi yang dilaksanakan oleh pihaknya tersebut juga adalah merupakan implementasi dari kebijakan srategis daerah yang berdasarkan turunan dari perpres melalui kebijakan strategis nasional untuk pengurangan dan penanganan sampah.
Sementara itu Gazali Rahman selaku Wakamat Sarana dan Prasarana MAN Selat Kapuas menyatakan, sangat menyambut positif kegiatan sosialisasi ini dan pihaknya berusaha untuk pengembangan dan mewujudkan apa yang telah disosialisasikan oleh Dinas PUPRPKP Kapuas. (is)
Discussion about this post