KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Tinggal beberapa hari lagi mengakhiri jabatan sebagai wakil rakyat. Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah kembali melakukan kunjungan kerja luar daerah yakni Jakarta dan Bali.
Kunjungan kali ini dilakukan oleh anggota dewan yang tergabung dalam badan anggaran dan badan musyawarah DPRD Kabupaten Kapuas.
Ketua DPRD Kapuas, Algrin Gasan, mengatakan, kunjungan kerja badan anggaran dalam rangka mendalami tugas dan fungsi banggar dalam penyusunan perencanaan dan anggaran eksekutif dan legislatif yang proporsional sesuai tugas dan fungsi masing-masing.
Sedangkan kunjungan badan musyawarah untuk mendalami tugas dan fungsi badan musyawarah dalam menyusun jadwal kegiatan internal DPRD.
“Termasuk untuk menyusun kegiatan bersama yang melibatkan pihak eksekutif agar penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan untuk masyarakat bisa optimal,” katanya kepada wartawan via whats app Selasa (13/8/2019).
Algrin sendiri bersama dua anggota dewan lainnya melakukan kunjungan ke DPRD Kabupaten Badung dan DPRD Kabupaten Tabanan Provinsi Bali.
Sementara itu Wakil Ketua I DPRD Kapuas, Robert L Gerung, yang melaksanakan kunjungan kerja ke DPR di Jakarta bersama dengan sejumlah anggota dewan lainnya, mengatakan bahwa kunjungan kerja ini merupakan kunjungan terakhir kalinya untuk anggota dewan periode 2014-2019.
“Jadi, ini kunjungan kerja terakhir untuk anggota dewan priode 2014-2019. Bagi anggota dewan yang incumbent dalam kunjungan kerja ini nantinya akan diberikan beberapa catatan guna persiapan dalam rangka menghadapi APBD 2020 bagaimana kerja banggar dan bamus,” terang Robert. (is)
Discussion about this post