KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Bawaslu Kabupaten Pulang Pisau berbagi sembako kepada sejumlah anak yatim di Desa Hanjak Maju, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau, Jumat (16/8). Kegiatan tersebut, dalam rangka syukuran satu tahun terbentuknya Bawaslu kabupaten/kota se-Indonesia.
“Ini dalam rangka menyambut satu tahun Bawaslu kabupaten/kota se-Indonesia. Tadi kita bersama sejumlah anggota Bawaslu mendatangi kediaman anak yatim di Desa Hanjak Maju untuk menyerahkan sejumlah bingkisan berupa sembako,” kata Ubeng kepada wartawan.
Menurutnya, kegiatan menyantuni anak yatim ini kali pertama dilakukan pihaknya. Kedepannya, lanjut Ubeng, kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan Bawaslu Pulang Pisau.
“Kegiatan ini kita agenda akan setiap tahun. Kedepannya akan kita salurkan mulai kecamatan sampai desa lainnya yang ada di wilayah Kabupaten Pulang Pisau,” ucapnya.
Untuk kegiatan ini, tambah Ubeng, pihaknya telah membagikan bingkisan sembako sedikitnya kepada 5 keluarga terdiri dari 1 keluarga di Jalur I, dan 4 keluar di Jalur II di Desa Hanjak Maju itu.
“Santunan ini jangan lihat dari besaran yang kami berikan, tapi mudah-mudahan santunan ini bisa bermanfaat bagi yang menerima, dan menjadi berkah bagi kita semua,” tutupnya. (app)
Discussion about this post