KALAMANTHANA, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi dikabarkan melakukan operasi tangkap tangan terhadap tiga orang penting di Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.
Wakil Ketua KPK, Laode M Syarif membenarkan ada kegiatan KPK di Kalimantan Barat. “Ada kegiatan di Kalimantan Barat. Tapi detailnya belum bisa kami sebutkan sekarang,” katanya di Jakarta, Selasa (3/9/2019).
Syarif mengaku belum mengetahui jumlah orang yang diamankan dalam OTT di Kalbar. Belum ada juga penjelasan detail mengenai OTT ini.
“Jumlah orangnya kami belum tahu persis, tapi ada kegiatan di Kalimantan Barat. Tunggu besok,” kata Syarif.
Hanya saja, sejumlah media melaporkan pihak-pihak yang diamankan itu terdiri dari tiga pejabat penting di Kabupaten Bengkayang. Mereka adalah pejabat berinisial SG, Ob, dan Al.
Sindo Media menyebutkan ketiganya ditangkap petugas KPK pada Selasa (3/9/2019) sekitar pukul 16.00 WIB di Mess Daerah Kabupaten Bengkayang di Jalan Karya Baru II, Kelurahan Parit Tokaya, Kecamatan Pontianak Selatan, Kalimantan Barat.
Ketiganya telah dibawa ke Jakarta untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat ini, pihak KPK dibantu Polres Bengkayang telah melakukan penyegelan sejumlah ruang kerja di Kantor Bupati Bengkayang dan Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bengkayang.
SG, sebut Vivanews, selain sebagai salah satu pejabat penting di Kabupaten Bengkayang, juga pimpinan salah satu partai politik di wilayah tersebut.
Laode menjelaskan pihaknya segera mengumumkan hasil OTT tersebut pada hari Rabu, 4 September 2019. Pun soal kasusnya dan barang buktinya.
Berbeda dengan Sindo Media, Vivanews mengutip Laode M Syarif menyebutkan ketiga pejabat yang diamankan KPK itu tengah menjalani pemeriksaan di kantor polisi setempat. (ik)
Discussion about this post